Giring Minta Kader PSI Awasi Penanganan Covid-19 di Daerah
JawaPos.com â" Menjelang perpanjangan PPKM darurat berakhir besok, Minggu (25/7), Plt Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha meminta seluruh kadernya mengawasi penanganan Covid-19 di seluruh daerah.
âSaya meminta agar seluruh kader PSI, terutama anggota legislatif di daerah dan struktur partai untuk mengawasi realisasi program kerja penanganan Covid,â kata Giring kepada wartawan, Sabtu (24/7).
Sebelumnya Giring mengunjungi Sentra Vaksinasi PSI Jakarta Selatan di kawasan Cidodol, Kebayoran Lama, Jumat (23/7).
Giring merinci hal-hal yang perlu diawasi di daerah dalam penanganan covid-19. Yakni, pencairan tunjangan nakes, penyaluran bansos bagi warga yang isoman dan terdampak, serta percepatan distribusi vaksin.
âSelain percepatan distribusi vaksin, kami minta pencairan tunjangan nakes dan penyaluran bansos diawasi dengan ketat oleh kader PSI di wilayah masing-masing. Bantu warga yang membutuhkan, kritisi pemda agar program penanganan Covid-19 berjalan sesuai harapan di seluruh Indonesia,â lanjut dia.
Dalam kesempatan yang sama Giring juga menyatakan di masa pandemi seperti ini kader PSI tak boleh surut langkah. Harus tetap memantapkan langkah hadir dan bekerja untuk rakyat terutama yang membutuhkan bantuan saat ini.
0 Response to "Giring Minta Kader PSI Awasi Penanganan Covid-19 di Daerah"
Post a Comment